Nyeri dada merupakan gejala umum yang dapat disebabkan oleh banyak kondisi berbeda. Beberapa penyebab nyeri dada memerlukan perhatian medis segera, seperti angina, serangan jantung, atau sobeknya aorta. Penyebab-penyebab lain nyeri dada dapat dievaluasi secara elektif, seperti kejang esophagus, serangan kantong empedu, atau peradangan dinding dada. Oleh karena itu, diagnosa akurat penting untuk memberikan pengobatan yang sesuai bagi para pasien yang menderita nyeri dada.
Diagnosa dan pengobatan angina dibahas di bawah ini, juga diagnosa penyebab nyeri dada yang dapat menirukan angina.
|